Penyampaian Aspirasi dari Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia Sumatera Utara secara langsung dan damai di depan Gedung DPRD Provinsi Sumatera Utara Pada hari Kamis 08 September 2022 pada pukul 11.00 WIB, diterima dan berdialog di depan Gedung DPRD Provinsi Sumatera Utara. Aspirasi ini diterima oleh Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara H. Muhammad Subandi, ST (Fraksi Gerindra), Berkat Kurniawan Laoli, S.Pd (Fraksi Nasdem), H. Jumadi, S.Pd.I, M.I.Kom (Fraksi PKS), Dedi Iskandar, SE (Fraksi PKS), Edward Zega (Fraksi Demokrat), Muhammad Faisal (Fraksi PAN) dan di Fasilitasi oleh Muhammad Sofyan, S. Sos (Kasubbag Humas, Protokol dan Publikasi) Sekretariat DPRD Provinsi Sumatera Utara.
Dalam aksi tersebut Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia Sumatera Utara menyampaikan beberapa tuntutan, diantaranya (1) Menolak kebijakan kenaikan harga BBM bersubdi; (2) Mendesak pemerintah untuk menerapkan kebijakan subsidi tepat sasaran; (3) Mendesak pemerintah untuk memberantas mafia sector migas.
